Center of Reform on Economics (CORE) Indonesia memprediksi pertumbuhan ekonomi Indonesia pada kuartal I-2021 belum akan kembali ke zona positif, atau dalam kata lain masih akan tumbuh negatif.
Direktur Eksekutif CORE Indonesia, Mohammad Faisal mengungkapkan, prediksi pertumbuhan ekonomi kuartal I-2021 akan di kisaran minus 0,5% hingga minus 1%. Pertumbuhan atau ekspansi ekonomi baru akan terjadi di kuartal II-2021, dengan pertumbuhan kembali ke zona positif,” ujar Faisal dalam CORE Media Discussio: Quarterly Review 2021, Selasa (27/4).
Lembaga tersebut memprediksi, pertumbuhan ekonomi di kuartal II-2021 akan berada di kisaran 4% hingga 5% dan akan semakin membaik pada kuartal-kuartal selanjutnya. Sehingga pada keseluruhan tahun 2021, pertumbuhan ekonomi di perkirakan akan berada di kisaran 3% hingga 4%. Meski sudah positif, tetapi ini masih berada di bawah target sasaran pemerintah yang sebesar 4,5% hingga 5,3%.

(Sumber: https://www.detik.com/tag/pertumbuhan-ekonomi-2021)

Leave a Reply

one + twenty =